Ads Top

Google Empire

Photo : luxedb.com
The best road start to realize all our dreams is to get up and get out of bed


Jalan awal terbaik untuk mewujudkan segala impian kita adalah bangun dan bangkit dari tempat tidur
~ Quotes Paul Valery

Kerajaan Google
Pertama kali belajar internet, pertama kali juga saya diperkenalkan dengan google. Sebagai ruang maya, internet sangatlah luas, tak memandang ruang dan waktu. Kita semua pun jika dihadapkan dengan internet kemungkinan akan menemukan kesulitan dalam mencari sesuatu, baik itu data maupun informasi. Hal tersebut dikarenakan globalitas internet itu sendiri. Maka, muncullah google sebagai mesin pencari yang kita gunakan untuk mempermudah mendapatkan yang kita inginkan di Internet.

Internet tak sebatas tentang komputer saja, tapi sudah go mobile. Makin banyak penggunanya makin banyak akses serta seluruh aktifitas, baik pekerjaan maupun bisnis bisa digunakan melalui internet. Tak lupa juga dengan sisi hiburan internet, dimana bisa menyajikan dan berbagi berbagai jenis kreatifitas, baik musik maupun film.

Google adalah kerajaan di dunia internet. Rasanya tak salah saya memberikan julukan seperti itu. Google bukan hanya mesin pencari. Perusahaannya, google inc menguasai sebagian besar pangsa pasar yang terdapat di dunia maya. Sebagaimana buku yang sedang saya baca, tentang 10 Mesin Pencari Dahsyat, google tentunya menempati nomor wahid.
Iustasi : 1080phdwallpapers.com

Berikut saya daftarkan beberapa fasilitas yang dimiliki google inc :
1. Search engine google
Google adalah mesin pencari yang kredibel (terpercaya) tentunya dengan loading dalam memuat hasil pencarian yang relatif paling cepat. Mesin pencari google yang global memiliki domain dot com, dalam lokal Indonesia dan beberapa negara lain google membuka versi lokal dengan berbagai bahasa. Sebut saja seperti google.co.id, google.co.uk, google.com.my dll.

Kita bisa memodifikasi mesin pencari google, seperti tampilan backgroundnya agar terlihat lebih menarik. Selain itu dalam pencarian google memberikan pilihan untuk pencarian web, gambar, buku, blog dll. Yang menarik adalah kita mampu mencari gambar bukan hanya berdasarkan secara tertulis, namun bisa juga secara visual. Misal kita mencari gambar yang mirip namun tak tau namanya, maka di google search image kita bisa upload gambar kemudian kita cari.

2. YouTube
Dengan jargon "Broadcast Yourself" youtube menjadi portal video nomor satu di dunia. Selain menonton Video, kita juga bisa upload & sharing video sendiri. Dengan banyak kategori, YouTube memberikan kemudahan dalam menonton video, asalkan terkoneksi dengan internet.

YouTube merupakan salah satu anak perusahaan dari google. Karena akuisisi (pembelian) oleh google, maka akun google pun terintegrasi dengan YouTube. Video musik menjadi salah satu yang populer, bahkan artis-artis memiliki patokan tentang kepopuleran lagu mereka berdasarkan seberapa populer video mereka di YouTube. Oleh karena itu mereka tentunya memiliki akun (kanal) mereka sendiri. Bahkan jika yang ekslusif itu bisa berbayar ke google.

3. Gmail (Google Email)
Email kini menjadi kebutuhan setiap orang. Peluang ini benar-benar dibidik oleh google untuk menyaingi penyedia layanan surat elektronik lain, seperti yahoo mail maupun hot mail milik microsoft. Gmail sebagaimana saya menggunakannya, doi mudah dipakai dan interface-nya yang menarik. Selain itu, fasilitas gmail untuk mengantisipasi spam pun cukup ok. Tak lupa juga, bahwa google punya google mailing list (milist) serta filter pesan yang tidak ribet.

4. Google Adsense
Penghasilan google didapat dari layanan iklan ini. Ekspansi mereka yang besar-besaran mampu menjangkau banyak pengguna website google maupun non-google. Selain itu, kita sebagai pengguna blogger bisa menhasilkan dollar dari adsense. Selain itu, adsense pun bukan terpaku pada iklan yang monoton seperti teks dan gambar namun lebih banyak variannya, seperti adsense yang bisa terintegrasi dengan video yang diunggah di YouTube.

5. Blogger
Sebagaimana mananya, blogger adalah layanan yang digunakan untuk publikasi blog (web blog). Saat ini blogger memiliki tampilan baru dan juga dalam mengaaksesnya diperlukan akun google. Blogger bisa digunakan secara personal untuk keperluan catat-mencatat tentang urusan pribadi maupun bisa digunakan untuk berbisnis. Sama seperti youtube, blogger pun adalah anak perusahaan hasil akuisisi google.

6. Google+
Goole plus bisa kita katakan sebagai jejaring sosialnya google. Dengan trend social network yang sedang ramai, google tak mau ketinggalan dengan socmed lain seperti facebook maupun twitter.

7. Piccasa
Layanan yang satu ini mungkin terinspirasi dengan Pablo Picaso. Layanan Piccasa ini digunakan untuk memanajemen foto/gambar, sebagaimana namanya yang berawalan "pic" yang artinya picture. Piccasa terdapat dalam dua versi yaitu online dan software yang bisa kita install di komputer.

8. Google Maps/Earth
Saya benar-benar salut dengan google. Dalam urusan mencari alamat, jalur kendaraan serta melihat dunia lebih dekat bisa menggunakan google maps ataupun google earth. Bahkan melalui layanan ini kita bisa mengetahui tentang ramalan cuaca.

9. Google Translate
Di dunia ini setiap daerah/negara memiliki bahasanya masing-masing. Untuk sekedar belajar bahasa-bahasa asing, kita pun bisa menggunakan kamus online yang satu ini. Tersedia dalam beberapa bahasa, meskipun tak semua hasil terjemahannya 100% benar, namun cukuplah untuk membantu kita bila terkendala masalah alih bahasa.

10. Google Drive
Digunakan untuk storage (penyimpanan data) google drive sebenarnya adalah pengembangan dari google docs (untuk mengolah data office seperti word, excel, presentasi online). Dengan kapasitas lumayan, sebesar lebih dari 5 GB.

11. OS Android 
Inilah ekspansi perusahaan google di dunia mobile. Pembelian Android merupakan langkah luar biasa dari google. Sebagai OS (Operating System) yang gratis alias open source, Android mengalami perkembangan yang luar biasa. Bahkan berbagai vendor smartphone dan tablet pc menggunakan Android sebagai OS ekslusifnya. Versi android pun sudah berkembang seperti honeycomb dan yang terbaru yaitu ginger bread.

12. Google Chrome
Adalah browser kreasi google. Klaim mereka, chrome memiliki kecepatan lebih dari browser-browser lain. Yang terbaru, saat ini chrome bisa terintegrasi dengan akun google kita dimana setiap history/aktivitas kita ketika browsing bisa dicatat dalam akun kita.

13. Google Doodle
Ini adalah salah satu kreatifitas timwork google. Dalam memperingati berbagai hari-hari besar, google merubah logo google di search engine dasar mereka sesuai dengan peringatan apa yang terjadi pada hari itu. Misal pada tanggal 17 Agustus diperingati dengan kemerdekaan Indonesia, maka google memiliki tema doodle yang berhubungan dengan kemerdekaan Indonesia.

14. Google Talk
Untuk urusan chat

15. Google URL Shortener
Setelah twitter memperkenalkan "penyederhanaan" link/url/alamat melalui t.co nya, saat ini banyak layanan seperti ini. Nah, google memiliki ini : Url shortener.
---
Larry & Sergey : time.com
Beberapa fasilitas yang dimiliki google tersebut memiliki peringkat teratas dalam dunia teknologi saat ini. Terlebih dengan perkembangannya yang semakin pesat, semua fasilitas google satu dengan yang lainnya mampu terintegrasi. Sebenarnya masih banyak lagi layanan dari "kerajaan" google ini, seperti google desktop, google labs, google analytic dll. Bahkan yang termutakhir, dalam dunia nyata, google berhasil membuat mobil tanpa awak.

Kesuksesan mereka saat ini memang penuh dengan perjuangan. Tak semudah membalikkan telapak tangan. Susah dan pahit dalam mengembangkan bisnis google, telah dijalani dua founder google Larry Page & Sergey Brin. Tentunya niatan awal mereka selain untuk berbisnis adalah untuk mempermudah dan membantu jutaan orang di dunia.
---
---
Muchas Gracias

No comments:

Powered by Blogger.