God Bless You : Billie Joe Armstrong
Billie Joe Armstrong at mic in Cardiff (wikipedia) |
Tepat kemarin, 17 Februari, doi (Billie Joe) ulang tahun yang ke-40. Tak terasa mungkin waktu untuknya dalam menjadi publik figur dan dalam berkarya memberi serta menyebarkan suaranya sampai ke seluruh pelosok negeri. Entah mengapa, saya yang notabene adalah anak kampung ujungnya dunia bisa mengenalnya. Itulah universalnya dunia musik. Dan itu sah saja bila kita menyukai apa yang menjadi pemikiran dan karya-karya sang legenda hidup bagi diri saya.
Mungkin ini terlalu berlebihan, namun saya hanya ingin sekedar berbagai dan menjadi motivasi bagi kita semua untuk bisa sukses. Begitu juga tentang perjuangan bagaimana Billie Joe dan dua kawannya (Tree Cool & Mike Dirnt) melakukan aksi dalam dunia musik punk nya.
Mereka bertiga telah melewati berbagai perjalanan, tentunya dari awal tidak terkenal sampai meraih kejayaan seperti sekarang ini. Mulai dari belajar musik, menggabungkan ide, berkolaborasi, bekerjasama, menerima kebersamaan, mengusung musik sebagai tujuan dan suara mereka, bermain pada dunia musik yang berlabel "minor", menantang dunia dengan masuk "major" label, terus berkarya tanpa henti, dan tentunya terus belajar.
Melalui lagu-lagu mereka, sah-sah saja, dulu sebagai anak muda mengeluarkan pendapat mereka. Terutama Billie sebagai pemimpin di dalam band. Ini menjadi inspirasi bagi saya, begitu juga dalam album Dookie, kebetulan saya punya album versi kasetnya, yang rilis pada tahun 1994. Sampai perjalanannya menghasilkan karya lain, seperti album Warning, International Superhits, American Idiot, 21st Century Breakdown, sampai sekarang Awesome F**k.
Terus berkarya Billie, dan buka lah mata kami. Melalui lagu-lagu Greenday, banyak sekali pelajaran yang bisa diambil. Terutama bagi saya beberapa lagu yang memiliki kenangan dan lagu yang menjadi inspirasi, seperti Redundant, Minority, American Idiot, Wake Me Up When September Ends, Whatsername, Gloria, Know Your Enemy dll.
2 comments:
viva la greenday :D
ane terinspirasi banget ma abang Billie, lyric lagunya penuh makna dan sangat mengena. wake me up when september ends, before the lobotomy, viva la gloria, dll haha good luck uncle bilie joe amstrong
Punya album mana saja mas harry?
Post a Comment